Langsung ke konten utama

Review Tabungan Emas Pegadaian di M2U ID App dari Maybank


Saat ini tabungan emas menjadi salah satu instrumen investasi yang cukup diminati oleh masyarakat. Menginvestasikan uang dengan emas batangan diyakini mampu menjaga nilai mata uang dari inflasi karena harga emas batangan yang cenderung terus mengalami kenaikan.

Di Indonesia sendiri, perhiasan emas sangat umum digunakan sebagai emas kawin atau hadiah. Selain berfungsi sebagai alat rias, perhiasan emas juga memiliki nilai ekonomis yang dapat dijadikan aset investasi. Kelebihan dari investasi emas melalui perhiasan emas adalah mendapatkan emas fisik yang dapat digunakan dan bentuknya dapat disesuaikan dengan keinginan. Sedangkan kekurangan dari investasi emas melalui perhiasan emas, adalah risiko hilang dan penurunan nilai emas apabila terjadi kerusakan. 

Selain perhiasan emas, jika ingin memiliki emas fisik dapat memanfaatkan investasi logam mulia atau emas batangan. Kelebihan dari emas jenis ini adalah emas fisik asli dan bersertifikat, sementara itu kekurangan dari emas jenis ini adalah adanya risiko hilang. Untuk menghindari risiko tersebut kita bisa memanfaatkan brankas penyimpanan, namun tentunya akan ada biaya penyimpanan yang perlu dibayarkan per tahun. Oleh karena itu, diantara dua pilihan sebelumnya kita dapat memanfaatkan tabungan emas secara online. Opsi ini memiliki kelebihan praktis dan aman, terbebas dari risiko kehilangan tentunya. 

Jadi, apa saja sebenarnya kelebihan investasi emas secara online? Berikut kelebihan berinvestasi emas secara online :

1. Beli Emas Bisa Dari Mana Saja

Kelebihan pertama investasi emas secara online yakni dapat melakukan transaksi di mana saja. Kini, Anda tidak harus keluar rumah dan atau meninggalkan tempat traveling, untuk membeli emas.

Berinvestasi emas dapat dilakukan di mana saja baik saat Anda hanya berdiam di dalam rumah maupun saat sedang bekerja, atau sambil traveling. Proses membeli emas menjadi mudah karena Anda bisa melakukannya lewat aplikasi.

2. Penjualan Emas Lebih Mudah

Kelebihan berikutnya yakni jika Anda ingin menjual emas. Baik ketika membutuhkan uang ataupun jika ingin meraih keuntungan saat harga emas sedang naik tinggi, Anda bisa dengan cepat Anda menjual emas. Cukup buka aplikasi,  kemudian cairkan atau jual emas Anda.

Seperti halnya transaksi pembelian secara online, Anda juga bisa menjual emas kapan dan di mana saja.

3. Investasi Emas Bisa Dengan Nominal Kecil

Kini Anda tidak perlu harus menunggu memiliki uang atau modal banyak untuk bisa investasi emas. 

4. Tempat Penyimpanan Emas Aman

Ingin investasi emas. tapi kesulitan untuk menyimpan emas fisik dan atau takut hilang dicuri dari dalam lemari? Tenang, kekhawatiran itu tidak ada jika Anda berinvestasi emas. secara online.

Anda tidak butuh tempat penyimpanan khusus, seperti di brankas atau lemari rumah. investasi emas. via aplikasi menyediakan tempat penyimpanan. 

5. Pantau Harga Emas Lebih Mudah

Fitur investasi emas secara online menyediakan informasi tentang harga beli maupun jual (buyback) setiap saat.

6. Terdaftar dan Diawasi Otoritas

Jika Anda ingin berinvestasi emas. secara online, pastikan lebih dahulu mengenai legalitas perizinannya.  Anda harus memastikan penyedia layanan yang Anda pilih telah diawasi oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan) untuk menghindari penipuan/investasi bodong. Dan kabar baiknya, sekarang ada Tabungan Emas Pegadaian di M2U ID App dari Maybank.

Mungkin di luar sana banyak penyedia layanan online untuk investasi tabungan emas, tapi Aku pribadi sangat merekomendasikan Tabungan Emas Pegadaian di M2U ID App dari Maybank ini. Aku sendiri sudah menjadi nasabah Maybank dari sejak zaman kuliah, kira-kita 14 tahun lalu. Berawal dari kampus yang bekerjasama dengan Maybank untuk memudahkan mahasiswa untuk melakukan pembayaran uang kuliah, hingga saat ini Aku menjadikan Maybank sebagai tempat Aku menyimpan uang dan berivestasi.

Keuntungan Tabungan Emas Pegadaian di M2U ID App

  • Tersedia di M2U ID App (mobile banking

Transaksi jadi lebih lebih mudah dan dapat dilakukan di mana saja dan kapan saja. Jadi, satu aplikasi bisa akses berbagai fitur termasuk tabungan emas.

Mobile Banking M2U ID App sendiri sangat mudah digunakan dengan user interface yang sangat user friendly. Kamu bisa download M2U ID App dengan mudah dan tanpa dikenakan biaya.

  • Tanpa biaya transaksi

Tidak ada biaya administrasi untuk transaksi pembelian dan penjualan sehingga sangat menguntungkan bagi nasabah.

  • Dijamin 24 karat. Emas yang dijual di M2U ID App (mobile banking

Emas yang disediakan memiliki kadar kemurnian 24 karat yang dijamin oleh Pegadaian dimana tentunya ini menjadi suatu daya tarik, mengingat harga jual emas murni tentunya lebih mahal.

  • Registrasi mudah

Untuk registrasinya juga sangat mudah dan dapat dilakukan hanya melalui M2U ID App (mobile banking). 

Jika kamu menemukan kesulitan saat registrasi kamu juga bisa mengecek langkah-langkah paduan registrasi Tabungan Emas Pegadaian atau bisa juga cek video tutorial registrasi di situs Maybank.

  • Dikelola secara profesional dan transparan

Salah satu poin plus tabungan emas pegadaian di M2U ID App adalah pengelolaan yang transparan sehingga nasabah dapat dengan tenang berinvestasi.

  • Harga beli dan jual yang kompetitif

 Terdapat dashboard di M2U ID App yang memudahkan kita untuk memantau harga beli dan jual setiap hari.

  • Pembelian secara berkala

 Nasabah dapat melakukan pembelian emas secara otomatis (mingguan/bulanan).

  • Minimal pembelian yang sangat terjangkau

Nasabah dapat melakukan melakukan transaksi emas mulai dari 0,01 gram atau Rp10.000,-
Nasabah dapat melakukan penjualan dan pembelian maksimum masing-masing 100 gram per hati.

Nah, itu beberapa ulasan pribadiku tentang tabungan emas. Aku harap pengalaman yang aku share dapat bermanfaat dalam berinvestasi. Salam cuan.



Komentar

  1. Wahh..cuan banget...😀

    BalasHapus
  2. Kalo mau nabung emas ini harus punya rekening maybank juga?

    BalasHapus
  3. Beda nya dengan nabung emas langsung dipegadaian dengan maybank ini apa?

    BalasHapus
  4. Jadi penasaran, tapi kalo gk punya tabungan di Maybank tetep bisa nabung emas kak?

    BalasHapus
  5. Investasi online terdengar baru, penasaran tapi aman kan ya?

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

[Review] Possy Beauty Matte Lip Cream - Pride

Halloooo gorgeous ❤ Mami balik nih, mau ngeracun kalian lagi hihii. Jadi kali ini mami mau ngeracun Good Matte Lipstick Indonesia yang belakangan jadi lip matte yang selalu ada di tas mami. Baca juga :  Review Raiku Anti Aging Series Dan lip matte yang mau mami bahas kali ini adalah produk dari  Posy Beauty  yang bekerja sama dengan komunitas kecintaan mami  Girls Creation ID . Posy Beauty sendiri  telah hadir sejak September 2017 lalu. Dan mungkin beberapa diantara kalian masih asing dengan brand ini atau bahkan belum pernah mendengarnya, maka sebelum mami mereview produknya akan lebih baik jika mami cerita sedikit tentang brand lokal satu ini yaaa.. Tentang Posy Beauty Posy Beauty adalah lipstick matte Indonesia, yang dimana di didirikan oleh 2 perempuan muda Indonesia, Diandra Bernadin dan Amanda Neola. Dengan misi membuat Indonesia melalui Posy Beauty, kosmetik buatan lokal, Indonesia. Posy soft launching di website pada 11 September 2017. Dan pada Februari m

Fitur Baru SociaBuzz: Pesan Ucapan Personal dari Idola Favorit

Setiap orang pasti punya idola, entah itu artis, penyanyi, inspirator atau bahkan influencer ternama. Marimar juga tentunya punya idola, Vino G. Bastian. Yup, sampai sekarang pun Marimar masih mengidolakan pemeran Kasino Warkop Reborn ini, ketampananya tak lekang oleh waktu meski telah menjadi suami orang *eh 😂 Ketika kita memiliki idola tentunya rasa ingin bertemu tak akan mungkin terbendung, sayangnya keinginan tersebut sering kali hanya menjadi mimpi karena jarak dan banyak hal lainnya. Kita hanya bisa melihat mereka melalui layar kaca televisi atau pun media sosial. Actually, kemajuan teknologi saat ini telah banyak membantu kita untuk update informasi terbaru mengenai idola kita tersebut. Segalanya tersedia di media sosial, bahkan kaos bertuliskan nama atau foto idola sangat mudah ditemukan. Selain kaos, masih banyak lagi produk-produk berkaitan idola di jual di online shop yang memasarkan produknya di media sosial yang saat ini banyak digandrungi khalayak muda seperti insta

[Review] Raiku Beauty Anti Aging Series

Hi gorgeous, mami is back ❤ Jadi dikesempatan kali ini mami akan review produk Indonesia lagi yeaayyyy. Bangga dong sekarang kita sudah banyak mengeluarkan produk-produk kecantikan yang kualitasnya engga kalah sama produk luar. Dan hari ini produk yang akan mami review adalah Raiku Beauty  yang bekerja sama dengan komunitas beauty kecintaan mami Girls Creation ID . Produk  Raiku Beauty  aman tanpa kandungan paraben serta sudah memiliki   sertifikasi dari BPOM  dan juga  logo Halal MUI . Dan produknya sendiri terdiri dari  Cleansing Series, Brightening Series  dan juga   Anti Aging Series . Dan mami berkesempatan untuk mereview produk   Anti Aging Series  beserta   Cleansing Series. Mengingat umur mami yang sudah tidak muda lagi tapi belum tua ini, mami sangat butuh produk Skin care Anti Aging  dong yaa. Okayy mari kita mulai tanpa basa-basi lagi takut keburu basi mami tuhh :). Dan yang mau lihat cara mami gunain skin care Raiku Beauty bisa lihat  disini Raiku Cleansin